√Cara Menghapus Akun TikTok - Keminjal
Mungkin beberapa waktu yang lalu Anda sedang mencari artikel tentang Cara Menghapus Akun TikTok di internet dan dari sekian banyak situs yang menyediakan informasi tersebut, Anda memilih untuk berkunjung ke situs ini, maka Anda sudah membuat keputusan yang tepat, karena kita memang akan mengupasnya. Baiklah langsung disimak saja yuk.
Ulasan Lengkap Cara Menghapus Akun TikTok
Menghapus akun TikTok dapat dilakukan dengan mudah jika kamu sudah bosan dan tidak ingin menggunakannya lagi.
Pihak TikTok memberikan sebuah opsi untuk menghapus akun secara permanen jika pengguna sudah tidak ingin bermain TikTok lagi.
Dengan adanya opsi hapus akun TikTok tersebut, kamu bisa menghapusnya dengan sangat mudah.
Cara Menghapus Akun TikTok Permanen
Meski semakin hari aplikasi TikTok semakin banyak digunakan, namun tidak sedikit pengguna lama yang ingin berhenti dan mendelete akun mereka.
Sebelum hapus akun TikTok kamu secara permanen, berikut ini beberapa konsekuensi jika kamu menghapus akun tersebut:
- Kamu tidak bisa lagi masuk ke akun TikTok tersebut
- Semua video yang pernah kamu unggah akan terhapus
- Kamu tidak akan mendapatkan pengembalian uang dari semua item yang pernah kamu beli
- Kamu tidak bisa menggunakan kembali email atau nomor HP yang digunakan pada akun tersebut
Jika kamu masih ingin menghapus akun TikTok kamu, berikut cara menghapus akun TikTok secara permanen:
- Jalankan aplikasi TikTok yang ada di smartphone kamu
- Buka menu profil akun kamu dengan menekan opsi Me yang ada di pojok kanan bawah
- Tap titik tiga yang ada di pojok kanan atas tampilan profil TikTok
- Pilih menu Manage Account
- Pilih Delete Account
- Akan muncul sebuah jendela berisi informasi penghapusan akun, pilih Lanjutkan untuk menghapus akun TikTok
- Pada jendela Verifikasikan akun Anda, pilih Lanjutkan dengan Google untuk melanjutkan proses hapus akun
- Pilih akun Google yang kamu gunakan pada akun TikTok tersebut
- Tap Hapus akun untuk menghapusnya
Setelah kamu hapus akun TikTok dengan menggunakan cara di atas, maka akun TikTok tersebut berhasil dihapus.
Jika pengguna lain mencoba untuk mencari akun kamu, maka mereka tidak akan bisa menemukan akun tersebut.
Meski cara hapus akun TikTok terbilang sangat mudah, namun proses penghapusan akun tersebut membutuhkan waktu yang terbilang tidak sebentar.
Dimana proses penghapusan permanen akun TikTok akan berlangsung selama 30 hari.
Jadi dalam jangka waktu 30 hari tersebut, pihak TikTok masih memberikan kesempatan bagi kamu untuk mengaktifkan kembali akun yang dihapus tersebut.
Caranya yaitu dengan melakukan login kembali seperti biasa sebelum lewat 30 hari dari hari penghapusan akun.
Dengan begitu akun TikTok kamu akan kembali aktif dan bisa digunakan seperti semula.
Namun jika sudah melewati 30 hari, akun TikTok kamu akan terhapus secara permanen dan tidak bisa digunakan lagi.
Proses penghapusan selama 30 hari tersebut sangat berguna, dimana jika kamu tidak sengaja menghapus akun atau mengurungkan niat untuk menghapusnya maka kamu masih bisa mengaktifkan kembali.
Cara Menghapus Akun TikTok Sementara
Selain hapus akun TikTok secara permanen, kamu juga bisa memilih opsi untuk hapus akun TikTok tersebut secara sementara.
Dimana menghapus akun TikTok sementara juga bisa dikatakan sebagai menyembunyikan akun TikTok kamu dari orang lain.
Dengan begitu akun TikTok kamu dan seluruh konten video yang ada di dalamnya tidak akan bisa dilihat oleh pengguna lain.
Untuk melakukan cara ini, kamu bisa memanfaatkan fitur private akun TikTok.
Berikut cara hapus akun TikTok sementara:
- Buka aplikasi TikTok di HP kamu
- Klik opsi Me yang ada di pojok kanan bawah untuk membuka profil akun kamu
- Tap menu titik tiga yang ada di kanan atas layar
- Pilih opsi Privacy
- Lalu hidupkan opsi Private Account yang ada di bagian paling atas
Setelah melakukan cara di atas, akun TikTok kamu akan terhapus secara sementara dan tidak bisa dilihat oleh followers / siapapun kecuali kamu.
Untuk mengaktifkan dan memunculkan kembali akun TikTok kamu seperti sediakala, caranya yaitu dengan melakukan kembali langkah-langkah di atas.
Kemudian pada pengaturan Privacy matikan opsi Private Account.
Silahkan pilih cara menghapus akun TikTok secara permanen atau sementara tergantung dengan kebutuhan dan keinginan kamu.
The post Cara Menghapus Akun TikTok appeared first on Ngutek.
Selamat! Anda baru saja selesai membaca ulasan mengenai Cara Menghapus Akun TikTok. Harapan kami uraian diatas dapat menjadi penawar rasa penasaran Anda serta menambah wawasan kita semua. Jika dirasa masih ada hal yang perlu di tanyakan setelah membaca uraian diatas, silahkan menyampaikannya melalui kolom komentar dibawah. Thank you sudah mampir ke situs keminjal dot blogspot dot com. Sampai ketemu di postingan selanjutnya dan jangan lupa bahagia.
Post a Comment for "√Cara Menghapus Akun TikTok - Keminjal"