√Aplikasi File Manager ~ Keminjal
Namanya juga mencari informasi, tentu dibutuhkan keterbukaan dari Anda, dalam artian bahwa apa yang akan kami jelaskan disini tentu membutuhkan sedikit waktu dalam membacanya baru bisa memahaminya. Untuk itu buka lebar-lebar pikiran Anda supaya dapat menangkap "pengetahuan" baru yang akan kami bahas sebentar lagi. Berikut penjelasannya.
Pembahasan Lengkap Aplikasi File Manager
Setiap ponsel Android pada umumnya sudah dibekali dengan aplikasi File Manager bawaan.
Namun, terkadang aplikasi bawaan tersebut memiliki cukup banyak kekurangan yang membuat kamu kurang puas.
Oleh karena itu, kebanyakan dari pengguna Android lebih memilih untuk menonaktifkan File Manager bawaan dan mendownload apk File Manager lain.
Dengan begitu, kali ini Berakal akan membagikan 10 aplikasi File Manager terbaik dengan segudang fitur yang bisa kamu gunakan secara gratis.
1. X-Plore File Manager
Aplikasi file manager yang pertama yaitu X-Plore File Manager, aplikasi ini memiliki berbagai kelebihan yang tidak dimiliki oleh aplikasi serupa lain.
Salah satu kelebihan tersebut adalah dengan membuka dua jendela sekaligus pada aplikasi X-Plore File Manager. Fitur ini tentu akan memudahkan kamu saat akan memindahkan sebuah file dari satu folder ke folder lainnya.
Tidak hanya itu saja, X-Plore File Manager juga mendukung beragam fitur seperti built-in hex editor, cloud storage, mendukung perangkat Android yang sudah di root, dan beragam fitur lainnya.
X-plore File Manager (Free+, Google Play) →
2. Files by Google
Salah satu perusahaan besar dalam dunia teknologi yaitu Google, juga turut serta membuat sebuah aplikasi file manager bernama Files by Google.
Aplikasi besutan Google ini memiliki beberapa keunggulan seperti melakukan backup data, membersihkan file sampah, memindahkan file, menggandakan file, dan menghapus file.
Tidak hanya itu saja, dengan menggunakan Files by Google, kamu juga bisa mengirimkan data dari smartphone kamu ke smartphone lain tanpa tambahan aplikasi sharing seperti ShareIt.
Ukuran aplikasi Files by Google juga tergolong sangat kecil jika dibandingkan dengan aplikasi sejenis lainnya, yaitu tidak lebih dari 10 Mb saja.
Files by Google (Free, Google Play) →
3. Amaze File Manager
Amaze File Manager merupakan salah satu APK baru yang belum lama ini muncul, meskipun masih baru, tapi kamu tidak perlu ragu dengan kemampuan dan fitur yang dimiliki oleh APK ini.
Beberapa fitur menarik yang ditawarkan oleh aplikasi Amaze File Manager ini adalah Material Design, File Sharing, Root Explorer, Uninstall aplikasi bawaan, dan masih banyak lainnya.
Amaze File Manager (Free+, Google Play) →
4. Solid Explorer File Manager
APK file explorer terbaik berikutnya adalah Solid Explorer File Manager.
Solid Explorer File Manager memberikan desain tampilan yang simpel, bersih, dan mudah dipahami.
Layaknya aplikasi file manager lainnya, aplikasi ini juga menyediakan beragam fitur seperti akses root, FTP, cloud storage, SMB, CIFS, SFTP, WebDAV, dan beberapa lainnya.
Bahkan, aplikasi ini juga mendukung Chromecast, file arsip, dan juga bisa digunakan untuk melakukan kompres data.
Solid Explorer File Manager (Free+, Google Play) →
5. Total Commander
Aplikasi file manager Android lainnya yaitu Total Commander.
Total Commander juga sudah support tampilan Dark Theme yang bisa kamu sesuaikan saat menggunakannya.
Aplikasi ini memiliki beberapa fitur menarik, seperti dukungan plugin, bookmark, editor teks, cloud storage, dan beberapa fitur lain.
Total Commander - file manager (Free, Google Play) →
6. Tetra Filer Free
Tetra Filer Free merupakan file manager yang mampu menampilkan semua file yang ada di Android, termasuk file system.
Selain digunakan untuk melakukan manajemen file, aplikasi ini juga bisa kamu gunakan untuk melakukan proses kompresi data maupun membuka data yang telah dikompres, seperti format data .rar.
Selain menampilkan data yang ada di penyimpanan internal, file manager ini juga bisa menampilkan semua data yang ada di penyimpanan eksternal SD Card maupun OTG.
Tetra Filer Free (Free, Google Play) →
Baca juga: Aplikasi Kunci Layar
7. APUS File Manager
APK file manager berikutnya yang kami rekomendasikan adalah APUS File Manager.
Sebagai aplikasi pengolah file, tentu saja aplikasi ini dilengkapi dengan beragam fitur untuk melakukan manajemen file, seperti copy, cut, paste, rename, dan lain sebagainya.
Selain itu, aplikasi ini juga terbukti ampuh untuk membersihkan file sampah atau cache yang terdapat di Android kamu.
APUS File Manager (Explorer) (Free, Google Play) →
8. ES File Explorer
Aplikasi File Manager yang paling banyak diminati oleh para pengguna Android adalah ES File Explorer.
ES File Explorer terbukti mampu mencari semua data yang ada di smartphone meskipun data tersebut tertumpuk dan mungkin tersembunyi.
Selain itu, tampilannya yang sederhana dan mudah dipahami oleh semua orang membuat aplikasi ini semakin banyak diminati.
APK ES File Explorer juga menyediakan berbagai fitur menarik lain seperti cloud storage, dukungan akses root, remote file manager, FTP, WebDAV, dan beragam fitur menarik lainnya.
9. Root Explorer
Bagi kamu yang sudah melakukan root pada smartphone Android, tentu kamu juga memerlukan APK File Manager yang cocok agar kamu bisa mengulik data yang tidak terlihat di File Manager bawaan.
Aplikasi File Manager yang cocok untuk HP yang sudah diroot adalah Root Explorer.
Root Explorer juga dilengkapi dengan dukungan cloud storage yang bisa kamu gunakan untuk mencadangkan data di penyimpanan cloud.
10. Infinite File Manager
APK file manager terakhir yang bisa dengan mudah untuk digunakan adalah Infinite File Manager.
Dengan aplikasi ini, kamu bisa melakukan copy, paste, rename, cut, dan delete dengan sangat mudah dan cepat.
Selain dapat digunakan untuk manajemen file, aplikasi Infinite File Manager juga dapat kamu gunakan untuk mentransfer file antar perangkat.
Di atas adalah 10 aplikasi File Manager terbaik untuk Android yang bisa kamu download secara gratis melalui FileHippo Download Software. Jadi, aplikasi mana yang akan kamu gunakan? Silahkan komen di bawah ya!
The post Aplikasi File Manager appeared first on Berakal.
Bagaimana apakah pembahasan tentang Aplikasi File Manager sudah cukup untuk mengobati rasa penasaran Anda? Semoga saja demikian adanya. Terima kasih sudah meluangkan waktu mampir ke situs keminjal . blogspot . com serta membaca ulasan diatas hingga selesai. Kedepannya kami akan terus mengupdate artikel pendidikan, materi pelajaran dan informasi menarik lainnya. Untuk itu pantengin terus situs ini, kalau perlu bookmark supaya Anda mudah menemukannya lagi bila suatu saat membutuhkannya.
Post a Comment for "√Aplikasi File Manager ~ Keminjal"